Analisis Usahatani Cabai di Luar Musim Berdasarkan Penerapan Komponen Budidaya Cabai Merah di Provinsi Sulawesi Barat
Abstract
Cabai merah merupakan salah satu komoditas sayuran unggulan yang mempunyai peranan strategis dalam struktur pembangunan perekonomian nasional. Harga cabai dipasaran cukup fluktuatif yang disebabkan oleh rendahnya produktivitas cabai yang dapat disebabkan oleh salah satu faktor seperti kurangnya penerapan teknologi budidaya cabai. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh introduksi teknologi (penggunaan mulsa hitam perak, tanaman boorder, dan penggunaan jarak tanam) yang diberikan kepada petani terkait dengan peningkatan produktivitas budidaya cabai yang berdampak pada pendapatan petani. Penelitian ini dilaksanakan di Kabupaten Majene Provinsi Sulawesi Barat pada agroekosistem lahan kering dengan pendekatan penelitian adaptif. Data yang digunakan adalah data primer dan data sekunder. Hasil penelitian menunjukkan bahwa budidaya tanaman cabai dengan introduksi teknologi memberikan dampak yang lebih baik, baik dari tingkat produksi, dan menekan serangan hama dan penyakit berdasarkan pernyataan petani. Hasil analisis kelayakan usaha menunjukkan bahwa B/C ratio dan R/C ratio berdasarkan cara petani dan penerapan introduksi teknologi 1,28 dan 2,28. Nilai BEP Produksi dan BEP Harga untuk teknologi petani adalah Rp. 900/kg dan Rp. 6.714/kg, BEP (Break Event Point) Produksi dan BEP (Break Event Point) Harga untuk penerapan introduksi teknologi adalah 1.419 Kg dan Rp. 6.713,00. Hasil penelitian ini dapat menjadi sumber informasi bagi pelaku usaha tani cabai dan pengambilan keputusan dalam penerapan introduksi teknologi dan budidaya cabai diluar musim yang berdampak terhadap peningkatan pendapatan petani.
Keywords
Full Text:
PDF (Bahasa Indonesia)References
Badan Litbang Pertanian. 2015. Petunjuk Teknis Budidaya Cabai Di Luar Musim. Pusat Penelitian dan Pengembangan Hortikultura. Badan Penelitian dan Pengembangan Pertanian. Kementerian Pertanian. Jakarta.
BPS. 2017. Povinsi Sulawesi Barat dalam Angka “Sulawesi Barat Province In Figure” 2017. Badan Pusat Statistik Provinsi Sulawesi Barat. BPS-Statatistik of Sulawesi Barat Province.
Dewi I Gusti Ayu Chintya, I Ketut Suamba, I.G.A.A. Ambarawati. 2012. Analisis Efisiensi Usahatani Padi Sawah (Studi Kasus di Subak Pacung Babakan, Kecamatan Mengwi Kabupaten Bandung). Jurnal Agribisnis Dan Agrowisata Vol 1 (1) : 1 – 10. https://ojs.unud.ac.id/index.php/JAA di Akases 2 Desember 2020 Jam 15.45 WITA.
Hendayana Rachmat. 2019. Analisis Data Pengkajian : Cerdas dan Cermat Menggunakan Alat Analisa Data untuk Karya Tulis Ilmiah. Cetakan ke-4. IAARD Press. Jakarta.
Hidayah N, Sri S, dan Erlina A. 2015. Pengendalian Terpadu Penyakit Daun Keriting Kuning pada Cabai Merah. Skripsi Ilmu Hama dan Penyakit Tumbuhan. Fakultas Pertanian UGM. http://etd.repository.ugm.ac.id/home/detail_pencarian/90619 di Akses 24 Januari 2021. Jam 10.40 WITA.
Lisdayani, Marheni dan Darma B. 2017. Identifikasi Keanekaragaman Musuh Alami dengan Menggunakan Tanaman Perangkap. Jurnal Semdi Unaya. Hal 11 – 19. https://ocs.abulyatama.ac.id di akses 24 Januari 2021, Jam 10.30 WITA.
Mahmudi, S., Hadi Rianto., dan Historiawati. 2017. Pengaruh Mulsa Hitam Perak dan Jarak Tanam pada Hasil Bawang Merah (Allium cepa fa.ascalonicum, L) Varietas Biru Lancor. Jurnal Ilmu Pertanian Tropika dan Subtropika No.2 (2) : 60 – 62.
Nurhafsah, dkk. 2019. Pengaruh Penggunaan Mulsa Hitam Perak Terhadap Hasil Budidaya Cabai Merah Hibrida dan Non Hibrida di Sulawesi Barat. (Un Publish).
Ratnawati.I., Trisna. I.N., dan Lukman.H., 2019. Analisis Kelayakan Usahatani cabai Merah (Studi Kasus pada Kelompok Tani Mekar Subur Desa Maparah Kecamatan Panjalu Kabupaten Ciamis). J.Ilmiah Mahasiswa (Agroinfo Galuh) Volume 6 (2) : 422 – 429.
Safei Muhammad, Abdul Rahmi dan Noor Jannah, 2014. Pengaruh Jenis dan Dosis Pupuk Organik Terhadap Pertumbuhan dan Hasil Tanaman Terung (Solanum melongena L.) Varietas Mustang F-1. JurnalAgrifor Volume XIII No. 1 : 59 – 66.
Sembiring Amri Putra. 2013. Pemanfaatan Mulsa Plastik Hitam Perak (MPHP) dalam Budidaya Cabai (Capsicum annum L). http://www.scribd.com. Di Akses, 23 Januari 2021 ; Jam 11.25 AM
Soertiso, T.A dan W.Setiawati. 2010. Kajian Teknis dan Ekonomis Sistem Tanam Dua Varietas Cabai Merah di Dataran Tinggi. Jurnal Horti No. 20 (3) : 284 – 298.
Sudding Andi Faisal dan Yusmasari. 2017. Analisa Karasteristik Perilaku Usahatani Pertanian Cabai di Sulawesi Selatan. Buletin Inovasi Teknologi Pertanian No. 11 :43 – 50.
DOI: https://doi.org/10.24198/jt.vol15n1.2
Refbacks
- There are currently no refbacks.
Indexed by:

This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License (CC BY-SA 4.0)

1.png)
.png)







